3 Alasan Menggunakan Nama Cuap MakMak
Nama blog bagi seorang blogger sangatlah penting.
Seperti halnya pemberian nama kepada anak kita sendiri, pemberian nama pada blog juga harus difikirkan dengan baik.
Bagiku nama blog adalah ciri khas yang dapat menggambarkan diriku atau apa yang ingin aku tulis.
Seorang blogger biasanya juga memberikan nama blog dengan unik agar mudah diingat dan memberikan kesan kepada membaca, sehingga pembaca mau untuk mengunjungi blog itu lagi karena keunikannya.
Awalnya aku sudah mempunyai blog, namun aku jarang mengupdatenya.
Setelah menjadi seorang istri dan ibu, keinginanku menulis blog semakin besar. Sehingga terciptalah Cuap Makmak.
Alasanku menggunakan nama Cuap Mak Mak sebagai domain blogku :
- Menggambarkan keadaanku
- Keunikan nama
Selain mudah dihafal, mudah dilafalkan, nama blog yang unik akan meninggalkan kesan kepada pembaca.
Bagiku cuap MAkMak adalah nama yang cukup unik dan jarang dipakai.
- Mencerminkan isi blog
Dia menggunakan nama tersebut sebagai identitas blognya yang membahas tentang Travelling secara backpack.
Sedangkan blogku ini menggambarkan apa yang biasanya di bahas oleh emak emak oleh karena itu aku menambahkan kata "cuap" pada nama blog.
Sehingga banyak postingan di blog ini yang berisi pandanganku sebagai seorang makmak, baik tentang beauty, tentang traveling bersama keluarga ataupun postingan random yang biasanya terlintas di benakku.
Nama blog adalah sebuah doa, yang terkadang didalamnya terselip tujuan, untuk apa sebuah blog itu dibuat dan untuk siapa blog itu dibuat.
Pemilihan nama blog, adalah hal penting bagi seorang blogger. Pemberian nama yang unik biasanya bisa meningkatkan traffic blog itu sendiri.